Kamis, 16 September 2010

Motorola Sparrow, Ponsel khusus untuk Pedagang

Motorola sebagai alah satu produsen ponsel terkemuka di dunia tak henti-hentinya menawarkan banyak inovasi demi kepuasan para penggunanya. Motorola terus mengembangkan prototipe-prototipe ponsel yang makin hari makin canggih agar tetap bisa memuaskan para pelangganya. Salah satu pihak yang siap dimanjakan oleh Motorola adalah para pedagang, apa pasal? Karena baru-baru ini, motorola mengeluarkan produk ponsel yang khusus diperuntukkan bagi para pedagang dan retailer.

http://www.conceptmobiles.com/wp-content/uploads/2010/09/motorola_sparrow3-265x300.jpg

Ponsel canggih yang diberi nama Motorola Sparrow ini mempunyai banyak keunggulan yang tak dimiliki oleh jenis ponsel motorola lain. Ponsel ini memiliki bar-code scanner, online Point of sale GPS, Product Information memory, dan juga data informasi harga-harga barang yang selalu update di ponsel yang akan dikirimkan secara berkala oleh Motorola.

Rencananya ponsel ini akan dilepas ke pasaran pada tahun 2010 ini. POnsel ini diproyeksikan bakal menjadi pesaing berat I-Phone untuk kalangan pedagang, hal ini dikarenakan I-Phone tak memiliki fitur-fitur secanggih yang dimiliki oleh Motorola Sparrow ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar