Sementara pengertian Wapanese adalah seseorang yang cenderung bertingkah laku seakan-akan mereka tinggal di Jepang, meskipun mereka bukan warga negara Jepang dan tidak tinggal di Jepang; mereka berharap mereka terlahir dan hidup di Jepang.
Ungkapan weaboo atau wapanese memiliki suatu kesamaan dimana ungkapan ini ditujukan kepada mereka yang terobsesi dengan budaya Jepang, tidak hanya terbatas pada anime, manga, atau game; tetapi lebih ke budayanya atau yang mereka anggap 'sangat Jepang' atau sesuatu yang membuat mereka seakan-akan mereka berada di Jepang; sekalipun kenyataannya mereka bukanlah di Jepang.
Fenomena weaboo ini sudah sangat menjamur di indonesia, hal ini terbukti dengan banyaknya para pecinta segala sesuatu yang berhubungan dengan jepang seperti anime, manga, dan game-game jepang, bahkan sudah banyak sekali acara-acara cosplay (costume play ala jepang yang digelar di berbagai acara di Indonesia).
Weaboo atau wapanese untuk yang sudah tingkat parah bisa dianggap terbelakang, karena mereka dianggap kurang menghargai budaya bangsa dan negaranya sendiri.
0 comments:
Posting Komentar