Home » , » Chinmi sebagai 3 Karakter tokoh yang Berbeda

Chinmi sebagai 3 Karakter tokoh yang Berbeda

Kalian tentu masih ingat dengan komik yang berjudul Kungfu Boy, Komik yang bercerita tentang dunia kungfu karangan seorang penulis komik berbakat, Takeshi maekawa itu memang sempat menggegerkan dunia perkomikan Indonesia dan dunia pada era 90 an. Komik ini sangat sukses di pasaran, bahkan edisi berikutnya yang berjudul The New Kungfu Boy dan The legen of Chinmi pun tetap menjadi bacaan wajib penggemar komik Indonesia.



Tapi Tahukah kamu ternyata Tokoh utama di dalam komik Kungfu Boy, yaitu Chinmi juga dipakai sebagai tokoh utama di komik Takeshi maekawa yang lainya, jadi Chinmi berperan sebagai 3 karakter Tokoh yang berbeda dan dengan tipikal yang berbeda di 3 judul komik yang berbeda.

Apa sajakah itu, mari kita simak :

1. Kungfu Boy (termasuk The New Kungfu Boy dan The legend of Chinmi)
Dalam serial komik ini, Chinmi berperan sebagai seorang pemuda yang berlatih ilmu kungfu di kuil Dairin. Ia kemudian berpetualang untuk mencari jurus-jurus kungfu baru. Selama bertualang, ia banyak memperoleh jurus kungfu baru seperti Kungfu Tongkat, Kungfu Totokan, Kungfu Peremuk tulang, dan masih banyak lagi. Ia kemudian dijadikan sebagai staf pengajar kuil di kuil dairin.
http://ebookindonesia.webege.com/wp-content/uploads/2010/02/OldKungfuBoy.jpg

2. Break Shot
Di Serial komik ini, Chinmi berperan sebagai seorang siswa SMU yang sangat tergila-gila pada olahraga Billiard. Dengan dibantu oleh Olive, teman sekolahnya, ia kemudian mengikuti berbagai kejuaraan billiard baik di tingkat nasional maupun Internasional. berbagai kejuaraan yang telah diikutinya telah menempanya sebagai seorang pemain billiar yang andal yang mempunyai banyak teknik yang mengagumkan
http://upload.wikimedia.org/wikipedia/en/thumb/6/61/Break_Shot_(manga_cover01).jpg/230px-Break_Shot_(manga_cover01).jpg

3. Hakkeyoi
Di serial komik ini, Chinmi berperan sebagai seorang anak lulusan SMA dari Hokaido yang sangat gemar dengan olahraga Sumo. ia pun sering bertanding Sumo, hanya saja, gaya sbertarung Sumo nya dianggap sebagai sumo yang urakan, sehingga tak banyak penilai bakat yang meliriknya. Tapi ternyata ada salah seorang pemilik sekolah sumo yang mau menampunya dan melatihnya menjadi seorang pemain Sumo yang hebat. Dengan perjuangan yang keras, Chinmi pun akhirnnya berhasil menjadi seorang juara Sumo.


Silahkan Copas asalkan tetap menyertakan Sumbernya
http://4.bp.blogspot.com/-oLZf4y1pIGo/TspBj-jU9BI/AAAAAAAAF-Q/dQxf3c9EThk/s1600/banner.jpg
Jika anda merasa artikel "Chinmi sebagai 3 Karakter tokoh yang Berbeda" ini menarik dan anda ingin mengcopy-nya di blog/website anda, mohon dengan penuh rasa hormat anda sudi untuk mencantumkan sumber blog ini.

0 comments:

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Sekedar Tahu - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger